DUKUNG PROGRAM SMART VILLAGE, PEMDES MUARO SINGOAN MELALUI RKDD GELAR PELATIHAN WEBSITE DESA DAN ANJUNGAN MANDIRI
(Kamis, 30/11/2023)Pemerintahan Desa Muaro Singoan Kecamatan Muara Bulian melalui Ruang Komunitas Digital menggelar Pelatihan Website Desa dan Anjungan Mandiri kepada para pemuda/i Desa Muaro Singoan.
Pelatihan merupakan program Smart Village yang mendukung perkembangan informasi desa dan pembuatan surat menyurat melalui pemanfaatan Digitalisasi, sesuai dengan amanat Undang Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik, serta memberikan pelatihan tentang pengelolaan website dan media sosial sebagai penyebarluasan informasi di desa.
Kegiatan tersebut juga memberikan pemahaman kepada pemuda/i masyarakat desa yang tidak hanya sekedar Website Desa namun juga manfaat Anjungan Mandiri yang diperuntukkan untuk pembuatan surat menyurat secara digital, absen perangkat desa, buku tamu, portal artikel, dll
Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Datuk Samadani selaku Kepala Desa Muaro Singoan, serta dihadiri oleh Ketua BPD, Perangkat Desa, Duta Digital, Bhabinkamtibmas, dan Jurnalis TIGASISI.net selaku Narasumber.