TAMPIL DI FESTIVAL PESONA MINANGKABAU 2023, TIM SANGGAR SENI BUNGO SERANGKAI SUKSES PUKAU PENONTON
Sangar Seni Bungo Serangkai, dari Desa Muaro Singoan, Perwakilan Provinsi Jambi berhasil tampil memukau di Festival Pesona Minangkabau 2023 di Istana Baso Pagaruyung, Sumatera Barat (06/12/2023). Tampil pada jamuan makan malam pembukaan, dengan membawa tarian dengan judul “Ritual Pengobatan Suku Anak Dalam Batin IX”.
Tarian Ritual Pengobatan Suku Anak Dalam Batin IX ditampilkan sangat epic, dengan diiringi tabuhan kompangan yang sangat merdu, dengan Gerakan tarian serta asesoris pendukung lainnya. Kekompakan terlihat, wajah penuh pesona dan rasa semangat seolah memecahkan kesunyian malam itu.
Tak ada wajah gugup diwajah mereka dengan penampilan sangat luar biasa. “Mereka sangat indah, unik dan kompak penuh dengan aura mistik dalam membawakan tarian ini,” ungkap salah satu penonton usai para penari meninggalkan panggung utama.
Kegiatan tersebut juga disiarankan langsung oleh beberapa channel, salah satunya live dari akun resmi Pemdes Muaro Singoan. Sementara itu, di esok harinya mereka juga mengikuti pawai bersama dalam ajang Festival Pesona Minangkabau 2023 tersebut dengan penuh rasa semangat dan Bahagia.
Kegiatan ini dihadiri langsung oleh para petinggi dan pejabat teras, seperti Bapak Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, Bundo Kanduang Sedunia, Gubernur Sumatera Barat, Bupati Tanah Datar, dan para tamu undangan lainnya serta para sanggar seni dari berbagai wilayah.